Mei 23, 2010

Mading dan Sakit Leher (Apa hubungannya??) (ya nggak ada lah)

Hello there,,
hisashiburi desu ne....

hiruk pikuk kepanitiaan Dai 5 Kai Nihon Go no Hi telah berakhir dan kami kembali kuliah seperti biasa...menghafal kanji seperti biasa, mengerjakan bunpou seperti biasa, menulis sakubun seperti biasa, dan hal2 biasa lainnya...kecuali yang tidak biasa.

eniwei, aku dan beberapa temanku sedang dalam proyek mading. Apabila anda tidak tahu tentang mading, harap cari di internet atau tanya orang di sebelah anda.
Karena kami mahasiswa sastra jepang, kami menulis tentang Jepang (ya eyalah masak nulis resep masakan India???->gag lucu)
lebih spesifik lagi, kami berencana menulis tentang segala yang terjadi di musim semi di Jepang, atau biasa disebut "haru".


eniwei lagi, bukan itu yang mau kuomongin sekarang.

Aku suka mading. Suka membuatnya sih, kadang males bacanya...=P
sejak SD, tiap ada acara bikin mading, entah itu lomba atau tugas atau apapun, aku selalu senang untuk ikut serta. Aku sebenarnya agak malas cari2 artikel, jadi biasanya di tim mading aku bagian nulis (artikelnya udah ada), bikin layout, nempel2, gunting2, beli2, dll.
Dan aku menyukainya.

Aku suka saat-saat aku dan teman2ku berkumpul dan mengerjakan mading bersama-sama. Sambil ber-geje, denger musik dan nyanyi2, dan kelaparan malam2 karena seharian ngerjain mading bikin lupa (malas) makan, lalu dua orang diantara kami yang ogah2an akhirnya keluar beli makan, yaitu sego kucing angkringan yang seuprit dan udah dingin, yang karena udah kelewat lapar kami makan dengan biadab.

Aku juga ingat waktu SMA pernah ikut lomba mading Kartini. Lomba kali itu adalah yang paling berkesan, karena dalam pembuatannya aku nginep di rumah temanku tiga hari dua malam tanpa mandi sama sekali.
Bukan, bukan itu yang membuatnya berkesan, melainkan karena mading yang kami buat (bela2in sampe nggak mandi) itu berbentuk wanita jawa bersanggul mengenakan kebaya dan jarik. Artikel2 kami buat jadi hiasan kebaya, judul jadi hiasan rambut, dan kertas batik sebagai jarik.
Bagus deh. Lucu. Bentuknya, warnanya...sepertinya itu mading paling asik yang pernah ku(kami) buat...meskipun habis itu rambutku udah kayak kain pel lengket yang lethek dan bau badanku udah bisa bikin orang pingsan (nggak lah, itu lebay) tapi aku puas.
Dan mading kartini kami itu juara 1. =]

Sayangnya udah lama banget nggak mading2an...rasanya jadi lupa banyak hal...yah, semoga proyek mading ini pun, meskipun udah molor dari deadline, tetap bisa berhasil dengan baik.
amin.


eniwei lagi, sejak jadi seksi dekorasi yang angkut2 segala macem di Benron-LCC kemaren, leherku jadi tengeng dan nggak sembuh sampai hari ini, padahal udah seminggu. ya ampyang, sumpah sakit banget kalo noleh ke kanan, apalagi waktu bangun tidur...udah kayak robot gedeg aku nggak bisa noleh2...
Segala daya upaya sudah kukerahkan, seperti konterpen, balpirik, minyak (bukan minyak goreng, tentunya->nggak lucu) tapi tak satupun membuahkan hasil...huhuuuu....
doakan saya semoga leher ini bisa kembali sehat seperti sedia kala ya teman2...


Sekian post nggak penting kali ini.



-pesam noral-
lakukanlah banyak hal yang kau sukai, mumpung masih muda masih bertenaga

dan jangan sok memijat lehermu sendiri yang udah tengeng berhari2. Tanpa pengetahuan yang cukup tentang otot-saraf perleheran, kalo tetep mijet dengan sok tahu, yang ada lehermu bakal jadi lebih sakit dari sebelumnya (seperti yang terjadi pada saya).



Good night 'n sweet dream.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar